WHAT'S NEW?
Loading...

Teknik Camera Dalam Film (sinematografi)


Film adalah gambar bergerak dan disampaikan dengan tujuan memikat hati penonton, seperti film horor yang menjadikan penonton ketakutan atau film action yang membuat penonton tegang.

Dalam pembuatan film pasti banyak aturan maupun standarisasi agar hasil yang dicapai akan memuaskan penonton, terutama dalam pengambilan angle camera, editing, dan lain-lain.

Ada beberapa teknik camera sebagai berikut.

1. rule of third

rule of third adalah pengambilan gambar yang mengikuti aturan sepertiga, yaitu object berada di sudut garis, maupun garis kiri atau kanan, dengan tujuan memberi ruang untuk object, dan agar enak dilihat


2. Camera angle

Camera angle adalah dari mana camera di arahkan atau besar kecil dan jauh dekat nya object dengan arti tertentu, 

  • Extreme Wide Shot

dari gambar diatas terlihat bahwa pengambilan gambar dengan jarak jauh dan object yang banyak, biasa nya digunakan untuk mengenalkan dimana kejadian terjadi. atau bisa di bilang establishing shot.

  • Medium shot



Medium shot digunakan untuk menunjukkan gerakan yang dilakukan tubuh dari pinggang ke kepala,

  • Close shot

Close shot digunakan untuk menunjukkan gerakan kepala dan menunjukkan expresi character.

  • Over the Shoulder Shot


Digunakan untuk dialog antar character, dengan menunjukkan punggung atau pundak character lawan dan menggunakan aturan sepertiga atau rule of third.

sebenarnya masih banyak jenis-jenis shot kamera, tetapi diatas adalah dasarnya saja.

0 comments:

Post a Comment